Notification

×
Copyright © Best Viral Premium Blogger Templates

Iklan

Apel Gabungan Pemkab Pakpak Bharat Dilaksanakan Secara VirtualJ

Selasa, 11 Mei 2021, 11.40 WIB Last Updated 2021-05-11T04:40:22Z

Jurnal Post, Pakpak Bharat


Sehari pasca dilaksanakannya serah terima jabatan, Bupati Pakpak Bharat Franc Bernhard Tumanggor ajak segenap Aparatur Sipil Negara (ASN) di Pemerintahan Kabupaten Pakpak Bharat untuk segera bekerja. Hal ini dikatakan Bupati Pakpak Bharat saat Apel Gabungan yang diselenggarakan secara virtual dari ruang rapat Sindeka, Salak, Pakpak Bharat, Kamis (04/03).

Apel Gabungan secara Virtual ini diikuti oleh Wakil Bupati Pakpak Bharat Dr. Mutsyuhito Solin, M.Pd, Sekretaris Daerah Pakpak Bharat Sahat Banurea, S.Sos, M.Si, pimpinan dan staf OPD di ruang kerja masing-masing dengan menggunakan Aplikasi zoom Meeting.

Bupati Pakpak Bharat, Franc Bernhard Tumanggor mengatakn bahwa proses pemilukada sudah selesai sehingga sejak saat ini kita adalah satu dan tidak akan membeda bedakan mana pendukung atau tidak.

" Bagi saya, seluruh masyarakat Pakpak Bharat apakah itu petani,pedagang dan apapun itu profesinya,statusnya,ASN, dan lain sebagainya, semua adalah warga Pakpak Bharat yang saat ini kami dipercayakan untuk mensejahterakan kehidupannya tanpa membeda bedakan satu dengan lainnya" ucap Franc Tumanggor.

Dalam Apel ini Bupati menyampaikan sejumlah materi penting yang perlu diingat,dipahami dan dilaksanakan yaitu, kedisplinan, serapan APBD TA 2021 penyusunan RPJMD 2021-2026 dan materi lainnya.

Terkait penyusunan RPJMD, Bupati meminta hendaklah ada rasionalisasi dalam input dan output,efektif dan efesien,dapat dipertanggung jawabkan serta berorientasi terhadap kebutuhan masyarakat sehingga usaha mewujudkan kesejahteraan di Kabupaten Pakpak Bharat tergambar  dan terlihat dengan jelas melalui kegiatan perencanaan yang dilakukan.

Untuk 100 hari kedepan, Pemkab Pakpak Bharat akan melaksanakan kebijakan-kebijakan perioritas berdasarkan urgen di Kabupaten Pakpak Bharat saat ini, seperti merespon perkembangan pandemi  Covid-19 dengan meningkatkan disiplin protokol kesehatan, peningkatan pertanian,pendataan yang akurat semua sektor mulai pendidikan,infrastruktur,UMKM,Kesehatan,keagaaman, adat budaya,listrik jaringan internet dan sektor lainnya.

Dalam 100 hari kerja ini, Pemkab Pakpak Bharat juga akan menyusun langkah langkah strategis pemberdayaan dan peningkatan kwalitas seluruh ASN di Lingkungan pemerintahan Kabupaten Pakpak Bharat, Bea siswa serta langkah strategis lainnya.

Untuk itu Bupati Franc Bernhard Tumanggor berharap supaya apa yang telah disampaikan tadi menjadi perhatian serius dan menjadi refleksi, evaluasi dan perbaikan untuk dilaksanakan mengingat agenda pemerintah yang sangat padat kedepan. 

Penulis: Dionisius
Editor: Grestanto Siahaan
Komentar

Tampilkan

  • Apel Gabungan Pemkab Pakpak Bharat Dilaksanakan Secara VirtualJ
  • 0

Terkini