Notification

×
Copyright © Best Viral Premium Blogger Templates

Iklan

Binjai United Tantang Asahan Final Sepakbola Piala Gubsu

Senin, 23 Desember 2019, 02.00 WIB Last Updated 2020-11-20T22:42:54Z

GLOBALMEDAN.COM, MEDAN - Tim Binjai United berhasil menaklukkan tim Batubara 2-0 pada partai semifinal turnamen sepakbola U-17 memperebutkan piala Gubsu 2019 di stadion mini Disporasu Jalan William Iskandar Medan, Minggu (22/12/2019).

Tim kota Rambutan menantang tim Asahan pada partai  final untuk menentukan tim terbaik yang digelar di stadion mini Disporasu Jalan William Iskandar Medan, Senin (23/12/2019) pukul 15.00 WIB.

Binjai United lolos ke final atas andil M. Alvin Dwiguna yang berhasil mencetak gol melalui titik putih pada menit 53. Tim besutan Yudi Setiawan menambah pundi gol melalui kaki Safwan Nabawi pada menit 79 setelah Dandi Suramatorong wasit yang memimpin pertandingan  memberikan hadiah penalti buat Binjai United. Pemain bernomor punggung 7 yang menjadi ekskutor berhasil menendang bola ke gawang yang tak terjangkau penjaga gawang Batubara M Rizky Saragih.

Sementara itu semifinal lainnya yang di gelar di lapangan sepakbola PPLP Sumut Jalan Pembangunan Medan. Tim Asahan menang tipis 2-1 atas PS. Keluarga USU. Gol Asahan diciptakan Amanda Nirwana Putra menit 8 dan Farhan Husaini Nasution menit 38. Sedangkan gol balasan PS. Keluarga USU oleh Wahyuda Armansyah menit 19.

Pelatih Binjai United Yudi Setiawan mengatakan kemenangan yang diraih merupakan kerja keras para pemain yang disiplin menjaga posisi masing-masing. Permainan ngotot yang diterapkan pemain membuat pemain bawah Batubara keteter sehingga mereka menghentikan pemain dengan melakukan pelanggaran di daerah terlarang.

"Dua penalti yang diberikan wasit dapat dimanfaatkan dengan baik oleh pemain. Meskipun meraih kemenangan tim pelatih tetap melakukan evaluasi untuk pembehan tim lebih baik lagi di partai final. Apalagi usai pertandingan semifinal anak-anak harus istirahat untuk memulihkan kelelahan agar pada partai final kembali bugar dan fit" sebut pelatih dengan lisensi C AFC ini.

Ia menuturkan lawan yang dihadapi Asahan yang merupakan musuh bebuyutan. Pasalnya kedua tim sering bertemu pada laga tingkat Sumut. "Intinya pemain siap fight untuk misi menjadi juara piala Gubsu tahun ini. Kesempatan emas ini tidak boleh disia-siakan sebagai pembuktian Binjai United sebagai tim terbaik tinggal selangkah lagi" pungkasnya.

Sementara itu, Manajer Binjai United Yudi Irawan menjelaskan keberhasilan Binjai United menembus partai final merupakan dukungan dan motivasi yang diberikan Kadis Dispora Kota Binjai Dra Nani Sundari MAP yang peduli dengan perkembangan olahraga.

Selain itu, tambahnya, tim yang berlaga di piala Gubsu merupakan pesepakbola pelajar binaan Dispora Kota Binjai. Tim pelajar ini mayoritas berasal dari SMAN 3 Binjai yang berlatih dan menimba ilmu mengolah si kulit bundar di klub Binjai United.

"Untuk itu mohon doa restu dan dukungan masyarakat Binjai dan datang untuk mensupport para pemain pada partai puncak sehingga dapat meraih kemenangan tampil sebagai juara" tutupnya. (Bambang)
Komentar

Tampilkan

  • Binjai United Tantang Asahan Final Sepakbola Piala Gubsu
  • 0

Terkini