Notification

×
Copyright © Best Viral Premium Blogger Templates

Iklan

Bupati Irup Upacara Hari Jadi Kabupaten Sergai Ke-17 Tahun 2020

Kamis, 07 Januari 2021, 22.39 WIB Last Updated 2021-01-12T14:56:14Z
Jurnal Pos, serdang bedagai
Pemerintahan Kabupaten Serdang Bedagai menggelar upacara peringatan Hari Jadi ke-17 Tahun 2020 yang dipusatkan di Halaman Kantor Bupati Sergai
 di Sei Rampah, Rabu (6/1/2021).

Meski diiringi dengan hujan rintik-rintik, namun upacara berlangsung dengan khidmat.

Hadir dalam pelaksanaan upacara, Bupati Sergai Ir H Soekirman, Forkopimda Plus, Wabup H Darma Wijaya, Sekdakab H.M Faisal Hasrimy AP M.AP, Asisten, Staf Ahli Bupati, Kepala OPD.

Serta, Camat, Lurah, Kepala Desa, serta para ASN di Lingkungan Pemkab Sergai yang hadir baik langsung maupun secara virtual di Instansi masing-masing.

Bertindak sebagai Irup Bupati Sergai Ir H Soekirman, Perwira Upacara Asisten Pemerintahan Umum Hj. Nina Deliana, S.Sos, M.Si, dan Komandan Upacara Camat Sipispis Rico Ebtian, S.STP, M.Si.

Bupati Sergai Ir H Soekirman dalam sambutannya mengucapkan rasa syukur kehadirat Allah SWT, Kabupaten Sergai telah menginjakkan kakinya di usia 17 tahun sejak pemekaran dari Kabupaten Deli Serdang tahun 2014 silam.

Perkembangan Kabupaten Sergai baik fisik maupun non fisik telah dijalankan dengan sebaik-baiknya meski kita akui bersama bahwa tidak semua orang akan memberikan apresiasi terhadap kinerja Pemkab Sergai.

Tahun ini adalah tahun terakhir pada periodesasi kepemimpinan Soekirman-Darma Wijaya.

Di akhir periode kepemimpinan ini kami telah berhasil menapakkan pondasi-pondasi tata kelola pemerintahan yang akuntabel, profesional dan memenuhi prinsip-prinsip penyelenggaraan pemerintahan yang baik (good governance).

Hal tersebut ditandai dengan raihan opini WTP atas laporan keuangan dua tahun berturut-turut, predikat B SAKIP, nilai A atas LPPD, Kabupaten terbaik kedua di Sumut terhadap penilaian kepatuhan dalam pemberantasan tindak korupsi dari KPK RI.

"Serta Kabupaten dengan tingkat kepatuhan tinggi terhadap penilaian standar pelayanan publik dari Ombudsman RI,” kata Bupati.

Lebih lanjut disampaikan Bupati, tentunya berkat kerjasama dari kita semua dalam pencapaian visi misi yang kami sampaikan 5 tahun lalu dapat dilihat dari pencapaian target 21 Peraihan yang termaktub dalam RPJMD Kabupaten Sergai Tahun 2016-2021.

Beberapa indikator 21 Peraihan yang telah dicapai antara lain Indeks Kepuasan Masyarakat terhadap pelayanan publik yang berkualitas meningkat, capaian kinerja indikator mempertahankan luas lahan pertanian berkelanjutan melalui Gerakan Sawah Mandiri terlampaui.

Selain itu capaian kinerja indikator meningkatnya nilai tambah dan daya saing produk pertanian melalui pengembangan padi organik tercapai dengan baik dan akan meningkat di tahun berikutnya.

Selanjutnya, kata Bupati lagi, bahwa capaian kinerja indikator ditandai dengan meningkatnya akses infrastruktur dasar yang layak, penanganan kawasan lumut.

Serta penyediaan sambungan air bersih untuk RT telah tercapai. Menurunnya prevalensi stunting hingga 27,2 persen di tahun 2020 telah tercapai.

Kemudian beberapa indikator yang optimis akan dicapai dimasa pemerintahan selanjutnya antara lain peningkatan rasio PAD terhadap pendapatan daerah, capaian kinerja indikator meningkatnya persentase panjang jalan Kabupaten dalam kondisi baik.

Indikator terbukanya kesempatan kerja bagi 4.000 tenaga kerja terlatih, capaian kinerja penerbitan Kartu Identitas Anak (KIA).

Selain itu peningkatan produksi benih padi unggul bersertifikat, persentase Ruang Terbuka Hijau (RTH), kinerja indikator menurunkan angka kemiskinan.

Persentase sekolah terakreditasi A untuk SMP, pembinaan 5 Kampung Budaya, penanganan sampah ramah lingkungan, serta penurunan Angka Kematian Bayi (AKB) hingga 3 per 1.000 KH sampai akhir RPJMD 2021.

Bupati mengemukakan bahwa pandemi Covid-19 yang terjadi hampir setahun ini memberikan dampak finalisasi pencapaian beberapa target 21 Peraihan.

Meski demikian kita tetap perlu bersyukur walaupun pandemi Covid-19 belum juga usai, kita masih diberikan semangat untuk melaksanakan fungsi-fungsi sebagai pelaksana kebijakan publik serta perekat dan pemersatu bangsa.

Keterbatasan ruang gerak baik birokrasi dan fiskal dapat kita terobos dengan refocussing dan terus melakukan upaya-upaya inovatif dalam mengatasi dampak pandemi Covid-19 seperti upacara virtual yang kita laksanakan pada hari ini.

Sedangkan terkait dengan selesainya gelaran Pilkada Tahun 2020 lalu, Bupati berpesan kepada seluruh masyarakat untuk tetap mempererat tali silaturahmi dan persaudaraan serta segalanya berjalan seperti biasa kembali.

Kepada seluruh ASN saya mengimbau untuk tetap menjaga loyalitas dan profesionalitas dalam menjalankan amanah yang diberikan.

"Dengan akan dipimpinnya Kabupaten Sergai oleh Bapak H Darma Wijaya, saya ingatkan kembali kepada seluruh ASN harus tetap loyal dan tegak lurus dalam mendukung kebijakan kepala derah,” imabau Bupati.

Menutup rangkaian sambutannya, Bupati menyebut bahwa tahun ini rangkaian acara peringatan Hari Jadi Kabupaten Sergai dilaksanakan dengan sederhana tanpa mengurangi makna kebahagiaan dan rasa syukur kita kepada Allah SWT.

Bupati berpesan kepada seluruh ASN, tenaga kontrak serta seluruh masyarakat agar berkontribusi baik langsung maupun tidak langsung dalam seluruh rangkaian kegiatan dengan berpartisipasi sesuai dengan tupoksi masing-masing.

Dan membantu menyebarluaskan informasi peringatan hari jadi Kabupaten Sergai Ke-17 ini baik melalui medsos maupun lisan agar semakin bermakna bagi kita semua.

“ Selamat Hari Jadi Kabupaten Sergai Ke-17, sesuai tema "Dengan Semangat Hari Jadi Kabupaten Sergai Ke 17 Kita Lawan Covid-19 Menuju Masyarakat Sehat dan Sejahtera. Mari berdoa agar kita semua dapat keluar dari Pandemi Covid-19 ini,” katanya.

Upacara diisi dengan penyerahan penghargaan kepada PNS Berprestasi.

Penulis : Bambang iriadi
Editor : Grestanto
Komentar

Tampilkan

  • Bupati Irup Upacara Hari Jadi Kabupaten Sergai Ke-17 Tahun 2020
  • 0

Terkini