Madina | jurnalpost.net
Mandailing Natal - sebagai wujud nyata seorang insan bhanyangkara yang betugas sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat serta kehadirannya ditengah masyarakat demi terjalinnya silaturrahmi guna terwujudnya sitkamtimas yang aman dan kondusif.
Seperti halnya pada kesempatan pagi ini Jum’at 20 Januari 2023, tanpa disengaja pada saat Kapolres Mandailing Natal (Madina) AKBP H.M Reza Chairul Akbar Sidik, S.IK.,S.H.,M.H melintasi jalan umum tepatnya di Desa Gunung Barani, melihat seorang Nenek-nenek dipinggir jalan dengan dipapah cucunya, dengan spontan Kapolres Mandailing Natal menghentikan mobil dinasnya lalu membukakan pintu mobil dan turun sembari melemparkan senyuman dan menyalami serta menyapa Nenek tersebut.
“assalamu alaikum, mau kemana nek panas-panas seperti ini”. Tanya Perwira Melati Dua itu.
Dengan merasa heran dan bingung, Nenek tersebut mengatakan kalau dia ingin kembali ke rumahnya sepulang menjenguk cucunya.
“ wa alaikum salam, ise do on (siapa ini), Giot mulak tu bagas baru malligi pahompu (mau pulang kerumah baru nengok cucu)”, Jawab Nenek tersebut.
Selanjutnya Perwira Alumni Akpol Tahun 2003 yang begitu karismatik itu, memberikan tali kasih kepada Nenek lanisa tersebut sembari menyampaikan agar nenek sehat selalu dan diberikan keberkahan umur.
“Nek ini ada sedikit rezeki untuk nenek, mudah-mudahan bermanfaat ya nek, dan semoga nenek Sehat selalau dan mendapat umur yang berkah” Tutur Kapolres.
AKBP M.H Reza Chairul. A,S. S.IK.,S.H.,M.H menyalami nenek itu dan kembali masuk kedalam mobil untuk melanjutnya perjalanan menuju Markas Komando Polres Mandailing Natal.(Zakaria)