PALAS | jurnalpost.net
"Dengan mengucap, Bismillahirrahmanirrahim, Seleksi Tilawatil Quran Hadist Tingkat Provinsi Sumatera Utara ke XVIII tahun 2023, dengan ini resmi saya buka, ujar Gubsu.
Pembukaan Seleksi Tilawatil Qur'an Hadist (STQH) Ke XVIII Tingkat Provinsi Sumatera Utara ditandai dengan pemukulan bedug oleh Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) H. Edy Rahmayadi, Sabtu (20/5) Pukul 20.30 WIB di GOR H. Abdul Manan Muis Al Azhar Medan Jl. Pintu Air IV No. 214 Kwala bekala, Padang Bulan Medan.
Giat STQH tersebut, akan dilaksanakan selama 7 (tujuh) hari, mulai tanggal 20 s/d 26 Mei 2023.
Dalam kesempatan itu, Plt. Bupati Padang Lawas drg. H. Ahmad Zarnawi Pasaribu CHt, MM, M.Si, MH terlihat hadir mengikuti pembukaan STQH tersebut.
Plt. Bupati Padang Lawas dalam keterangannya terkait pembukaan STQH mengatakan, "Senada dengan Bapak Gubernur, karena kita sudah percayakan mereka disini, kita doakan mereka.., Mudah mudahan anak anak kita tampil maksimal dan memberikan hasil yang terbaik untuk keberkahan Kabupaten Padang Lawas, ujar Pt. Bupati.
"Saya optimis kafilah Padang Lawas mampu berprestasi dengan baik. Karena mereka mempunyai ciri khas dan keunggulan masing masing. Sekali lagi, mohon doa kita semua ya.., pungkas Plt. Bupati.
Sebelumnya, dalam sambutan pembukaan STQH, Gubsu meminta kepada kabupaten/kota untuk mendukung kafilah utusan daerahnya "Mereka (berlomba) disini membawa nama daerahnya masing masing, doakan mereka, kasih support supaya mereka ini lebih semangat berlomba untuk keberkahan daerah kalian, ujarnya.
Dan kepada dewan hakim STQH, ia meminta agar amanah, adil dan bijaksana dalam melaksanakan tugasnya sesuai dengan sumpah yang diucapkan olehnya.
Reporter:ilham syarif