Notification

×
Copyright © Best Viral Premium Blogger Templates

Iklan

Agus Indrawan ST: Progres Gabungan Total Fisik 70,64 %

Rabu, 25 Oktober 2023, 05.54 WIB Last Updated 2023-10-24T23:00:13Z




Madina | jurnalpost.net

Pembangunan Bandar Udara Madina terus melakukan peningkatan pengerjaan agar pada bulan Desember 2023 mendatang, Bandar Udara Madina dapat selesai tepat waktu.

Rabu( 24/10), Kepala UPBU Madina, A.Rozzaq ST, melalui PPK Bandar Udara Madina, Agus Indrawan ST dalam keterangannya mengatakan adapun perkembangan proyek pembangunan  Bandara Udara Madina tahap II sampai dengan tanggal 22 Oktober 2023 adalah sebagai berikut;
- Paket pengerjaan fasilitas sisi udara( runway, taxiway, apron dll) sudah mencapai 79%, surplus 0,410%.





_ Untuk pengerjaan fasilitas sisi darat(terminal penumpang, gedung penunjang, peralatan, dll) mencapai 61,518%, surplus l,294%.

Lebih lanjut Agus menerangkan progres gabungan total fisik 70,604%, mohon do"a dan dukungan dan do'anya supaya dapat diselesaikan secepatnya.





Sebelumnya Agus Indrawan ST dalam keterangannya pada tangga 05 Oktober 2023 yang lalu,  Ia  mengatakan  perkembangan proyek Pembangunan Bandar Udara Mandailing Natal Tahap II s.d tgl 02 Oktober 2023, paket pekerjaan fasilitas sisi udara (runway, taxiway, apron, dll) sudah mencapai 71.12%, surplus 0,487%, untuk pekerjaan fasilitas sisi darat (terminal penumpang, gedung penunjang, peralatan, dll) mencapai 51,37%, surplus 51,488%, sesuai action plan masih memungkinkan untuk diselesaikan tepat waktu
Progres gabungan total fisik 61%, mhn dukungan dan doanya supaya bisa diselesaiakan secepatnya.
  
( Zakaria )
Komentar

Tampilkan

  • Agus Indrawan ST: Progres Gabungan Total Fisik 70,64 %
  • 0

Terkini