Notification

×
Copyright © Best Viral Premium Blogger Templates

Iklan

APBD Deli Serdang Juga Dipakai Buat Makan DelSer

Jumat, 20 Januari 2023, 04.18 WIB Last Updated 2023-01-19T21:19:02Z


Lb Pakam | jurnalpost.net

 Belanja makan dan minum untuk tamu serta keperluan rapat di setiap bagian, dinas dan badan jajaran Pemkab Deli Serdang setiap tahunnya menghabiskan biaya ratusan hingga miliaran rupiah yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Deli Serdang.
 Berdasarkan catatan dari APBD Deli Serdang Tahun Anggaran (TA) 2023 anggaran makan minum di kantor lurah lebih besar dari makan minum di kantor badan.
 Kantor Kelurahan Lubuk Pakam Pekan anggaran makan minum rapat TA 2023 mencapai Rp 65.839.760 dan merupakan pengadaan langsung APBD January 2023.
 Sementara Badan Keuangan dan Aset Daerah belanja makanan dan minuman jamuan tamu hanya sebesar Rp 47.234.544 pengadaan langsung APBD January 2023. Sedangkan makan minum untuk rapat penyesuaian laporan BMD dari OPD di Badan Keuangan dan Aset Daerah mencapai Rp 342.118.400.
 Pada TA 2022 Bagian Umum Kantor Bupati Deli Serdang menghabiskan biaya Rp 2.385.576.800 untuk belanja makan dan minum jamuan tamu. Disusul Dinas Pertanian menghabiskan Rp 703.382.080 biaya makan minum rapat peningkatan kualitas hewan dan tanaman, Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Rp 122.756.152, 
Dinas Kesehatan Rp 112.500.000 ditambah Rp 403.606.160, Rp 601.751.968
dan Rp 1.137.981.200 bersumber dari APBN.
 Belanja makan minum tamu di Sekretariat  DPRD menghabiskan Rp 211.192.320 pengadaan langsung TA 2022 Persandian (Stan) Kabupaten Deli Serdang, Miska Gewasari tidak mengangkat hapenya meski nada dering masuk ketika dikonfirmasi wartawan, Kamis (19/1/23) malam 
 Terpisah, Ketum DPP LSM NGO Sanpan RI Aspin Sitorus sangat menyayangkan besarnya anggaran makan minum dari APBD.
 "Kalau begini rakyat tidak dapat apa-apa dalam pembangunan di Deli Serdang. Uang APBD habis untuk makan minum. Padahal banyak warga masyarakat di pelosok sangat kekurangan baik dari segi pangan maupun menghasilan. Jauh dari kata mapan,"ungkap Aspin saat dimintai komentarnya.( Tim PJID)
Komentar

Tampilkan

  • APBD Deli Serdang Juga Dipakai Buat Makan DelSer
  • 0

Terkini